Infosiberindonesia.com kab.rejang lebong 10 September 2024 – Senam jantung sehat yang dilaksanakan di depan kantor kecamatan Bermani ulu raya (BUR) kab.rejang lebong 14 agustus 2024 sekitar pukul 08.30 wib dalam rangka memperingati Hut kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 79 disambut dengan penuh semangat dan kebahagiaan.
Adapun dalam kegiatan senam jantung bersama perangkat desa dan masyarakat setempat tersebut yang dihadiri langsung oleh ketua yayasan jantung Indonesia (YJI) kab.rejang lebong ibu HJ. Hartini Samsul efendi S,sos.M,Si.staf ahli bupati DRa. Ufik zumratul aini,bapak camat Bermani ulu raya AMlianto S,sos. Bapak kapolsek bermani ulu Iptu asmar SH.serta para kepala desa dan perangkat desa termasuk para siswa pelajar, mahasiswa IAIN dan UPP yang sedang melakukan KKN diwilayah kecamatan bermani ulu raya
Dalam sambutannya Ibu Hj.Hartini samsul efendi S,sos menyampaikan kegiatan senam yang dilakukan pada hari ini bukan hanya bermanfaat untuk kesehatan badan akan tetapi juga sebagai ajang silaturahmi.
Disisi lain bapak camat Amlianto S,sos mengatakan bahwa kegiatan senam sehat pada hari ini terdiri dari warga dan perangkat 10 desa diwilayah BUR ditambah pelajar,ASN,polri,TNi dan para anggota pengurus jantung sehat.
Lanjutnya” khusus memperingati HUT kemerdekaan RI ke 79 Kecamatan BUR mengadakan bermacam kegiatan seperti gerak jalan pelajar SD,SMP putra putri, senam bersama dan lomba senam yang dilaksanakan hari ini.pada hari H tanggal 17 agustus kita akan melaksanakan upacara di lapangan depan kantor kecamatan.”ujar pak camat Bur”
Kegiatan tersebut diawali dengan senam jantung sehat serta dilanjutkan senam jantung sehat seri 2 lalu disusul senam rejang lebong bercahaya dan senam erobik.meskipun dalam keadaan disinari matahari pagi yang menyengat para peserta senam jantung sehat dengan antusias mengikuti pergerakan demi pergerakan yang di pandu instruktur senam yang dibarengi sorakan sorakan gembira.
Pewarta(ade)